Karawang, - Bentuk hadirnya kepolisian di tengah masyarakat dan menjadi pengayom bagi masyarakat.
Terbukti oleh Kepolisian Republik Indonesia berjalan dengan baik dan humanis.
Salah satunya yang berlangsung di wilayah hukum Polsek Tegalwaru Polres Karawang.
Senin (15/9) malam tadi, Bhabinkamtibmas Polsek Tegalwaru Aipda Arief Awaludin hadiri kegiatan Maulid Nabi Muhamad SAW.
Kegiatan yang berlangsung di kampung Kadumungkus Desa Cintawargi itu pun di sambut antusias masyarakat.
Bahkan terpantau, secara khusuk dan khidmat Bhabinkamtibmas hadiri kegiatan peringatan Hari Besar Islam itu.
"Benar, anggota kami melaksanakan giat polisi caket masyarakat dengan menghadiri kegiatan peringatan hari besar Islam, " Ujar Kapolres Karawang, AKBP Edwar Zulkarnain, S.I.K., S.H., M.H, melalui Kapolsek Tegalwaru, Iptu. Pol. Ata, SH. Selasa (17/9).
Kapolsek pun apresiasi dengan sigap kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat pada acara itu.
Baca juga:
DPR Pastikan Pengesahan RUU Pilkada Batal!
|
"Ini merupakan bukti kedekatan polisi dengan masyarakat terjalin dengan baik, " Ungkap Kapolsek.
Sampai dengan pelaksanaan giat menghadiri Maulid Nabi Besar Muhamad SAW di desa binaannya oleh Bhabinkamtibmas Aipda Ariel Awaludin itu berlangsung.
Situasi berjalan aman dan lancar serta kondusif.
Polres Karawang _ AKBP Edwar Zulkarnain